Fungsi Logika dalam Microsoft Excel salah satunya adalah IF. Fungsi dari IF sendiri adalah untuk memudahkan penggunaanya menyelesaikan pernyataan yang berhubungan dengan logika. Untuk memahami Fungsi Logika IF, maka kita terlebih dahulu memahami beberapa hal diantaranya :
- Operator Relasi
- Fungsi Logika IF
- Fungsi IF dengan Dua Tes Logika
OPERATOR RELASI
Fungsinya untuk menentukan ekspresi logika, sebagai syarat untuk melakukan pilihan dalam penulisan rumus. Operator Logika itu adalah:
- Sama Dengan ( = )
- Lebih Besar ( > )
- Lebih Besar atau Sama Dengan ( >= )
- Lebih Kecil ( < )
- Lebih Kecil atau Sama Dengan ( <= )
- Tidak Sama Dengan ( <> )
- AND, OR dan NOT.
Kegunaan untuk mendefinisikan / mengisi suatu Cell berdasarkan Cell yang lain atau kriteria tertentu, adapun rumusnya adalah:
=IF ( Logical Test; Value if True; Value IF False )contoh :
contoh kasus diatas saya menggunakan operator relasi Lebih Besar atau Sama Dengan ( >= ), dikolom keterangan saya membuat rumus jika Tinggi Badan Lebih Besar atau Sama Dengan ( >= ) 165 maka akan muncul keterangan “Lulus” dan jika dibawah dari 165 maka akan muncul keterangan “Tidak Lulus”. Berikut rumus yang saya tuliskan :
=IF(B2>=165;”Lulus”;”Tidak Lulus”)
Fungsi IF dengan Dua Tes Logika
Fungsi IF dengan dua tes logika ini adalah untuk menentukan data dengan menggunakan dua kriteria tes.Contoh menghitung tinggi dan berat badan calon pegawai security dengan ketentuan sebagai berikut :
- Jika Tinggi badan diatas atau sama dengan (>=) 165cm dan Berat badan dibawah atau sama dengan (<=) 59kg maka "Tidak Lulus"
- Jika Tinggi badan diatas atau sama dengan (>=) 165cm dan Berat badan diatas atau sama dengan (<=) 60kg maka "Lulus"
- Jika Tinggi badan dibawah (<) 165cm dan Berat badan diatas atau sama dengan (<=) 60kg maka "Tidak Lulus"
Berikut rumus yang saya tuliskan :
=IF(AND(B2>=165;C2<=59);"Tidak Lulus";IF(AND(B2>=165;C2>=60);”Lulus”;IF(AND(B2<165;C2>=60);”Tidak Lulus”)))
VIDEO TUTORIAL MENGGUNAKAN FUNGSI MICROSOFT EXCEL
http://belajarmsexcel.com/fungsi-logika/
https://www.youtube.com/watch?v=5kWdVhIghSA